52030

HARI INI 25
BULAN INI 29388
TAHUN INI 10949

"AWARDING LOMBA RT KECAMATAN PRAMBON TAHUN 2024

Publish Kamis, 13 Juni 2024

Dibaca 145 kali

“ AWARDING” Lomba RT Tingkat Kecamatan Tahun 2024 dilaksanakan pada Kamis, 30 Mei 2024 di Kecamatan Prambon. Kegiatan ini merupakan malam penghargaan bagi para pemenang lomba RT. Dalam upaya mewujudkan pembangunan berbasis partisipasi dan  keswadayaan masyarakat maka Pemerintah Kabupaten Sidoarjo melaksanakan Lomba Rukun Tetangga (RT) Kabupaten Sidoarjo Tahun 2024. Lomba RT sendiri bertujuan untuk mendorong sinergitas, partisipasi dan keswadayaan masyarakat dalam  mempercepat tercapainya tujuan pembangunan di Kabupaten Sidoarjo. Untuk meningkatkan fungsi dan peran Rukun Tetangga (RT) dalam   menangani dan menyelesaikan permasalahan pembangunan serta sebagai wujud apresiasi Pemerintah Kabupaten Sidoarjo atas prestasi yang telah dicapai oleh RT dalam memajukan, memandirikan, dan mensejahterakan warga masyarakat. 

Ada 5 kategori yang dilombakan pada Lomba RT Tahun 2024. Lima kategori itu adalah RT Jimpitan, RT Sehat, RT Asri, RT Mandiri Sejahtera dan RT Berbudaya. Pemenang Lomba RT telah dituangkan dalam Keputusan Camat Prambon Kabupaten Sidoarjo tanggal 29 Mei 2024 Nomor 400.3.3.4/410/438.7.14/2024. Pemenang di tingkat Kecamatan Prambon masing - masing kategori akan menjadi perwakilan Kecamatan Prambon dalam mengikuti Lomba RT Tingkat Kabupaten Sidoarjo. Daftar pemenang Lomba RT tiap kategori adalah sebagai berikut :

NO

KATEGORI

DESA

RT/RW/DUSUN

1.

RT JIMPITAN

Kedungwonokerto

03/04/Tanggungan Barat

2.

RT SEHAT

Bendotretek

08/02/Doplangtretek

3.

RT ASRI

Kedungsugo

03/03/Cangkringan

4.

RT BERBUDAYA

Kedungsugo

01/04/Sugo

5.

RT MANDIRI SEJAHTERA

Watutulis

03/01/Sekelor Selatan

Bagikan :

Loading...